Dalam pengertian fasade suatu bangunan di
dunia arsitektural akan banyak sekali dijumpai istilah yang mungkin sedikit asing bagi
orang-orang Teknik Sipil, khususnya bagi yang belum mempunyai pengalaman dalam
dunia proyek. Istilah ini sering dipergunakan oleh para konsultan atau
kontraktor pada proyek bangunan gedung, yaitu fasade.
Berbeda dengan Arsitek yang sudah mempelajari makna fasade sejak
duduk dibangku kuliah. Berdasarkan etimologis, Fasade atau facade memiliki akar yang cukup
panjang. Kata Facade berasal dari bahasa perancis yaitu Facade, yang
diambil dari bahasa Italia facciata atau faccia. Faccia berasal dari
bahasa Latin yaitu facies yang berarti wajah.
Dari pengertian di atas maka dapat diambil kesimpulan bahwa fasade bangunan merupakan wajah suatu bangunan atau lebih dikenal dengan nama tampak. Suatu wajah dapat memberikan suatu karakter, kesan, keunikan dan keindahan dari pemilik wajah. Jika dikaitkan suatu bangunan berarti bangunan tersebut adalah pemilik wajahnya. Suatu bangunan gedung akan memiliki 4 fasade yaitu fasade depan, belakang, samping kanan, dan samping kiri. Fasade tersebut didesain oleh arsitek agar bangunan memiliki karakter, kesan, keunikan dan keindahan yang berbeda dengan bangunan lainnya.
Dari pengertian di atas maka dapat diambil kesimpulan bahwa fasade bangunan merupakan wajah suatu bangunan atau lebih dikenal dengan nama tampak. Suatu wajah dapat memberikan suatu karakter, kesan, keunikan dan keindahan dari pemilik wajah. Jika dikaitkan suatu bangunan berarti bangunan tersebut adalah pemilik wajahnya. Suatu bangunan gedung akan memiliki 4 fasade yaitu fasade depan, belakang, samping kanan, dan samping kiri. Fasade tersebut didesain oleh arsitek agar bangunan memiliki karakter, kesan, keunikan dan keindahan yang berbeda dengan bangunan lainnya.
Pengertian fasade bangunan tidak cukup hanya sebatas tampak saja
melainkan suatu tampak bangunan yang memberikan ciri khas dari suatu
bangunan tertentu. Desain fasade bangunan bisa dibilang sangat penting
karena akan menunjukkan seberapa bagus konsep bangunan tersebut. Bagian
yang paling banyak dilihat orang banyak adalah desain fasade karena jika
fasade bangunan tersebut cukup menarik akan membuat orang menjadi
penasaran tentang desain interiornya.
Beberapa bangunan yang sangat mengandalkan desain fasade bangunan adalah
hotel, gedung perkantoran, gedung perniagaan dan apartemen. Bangunan-bangunan tersebut mempunyai
daya jual yang terletak pada interior dan eksterior (fasade). Tidak
heran jika hotel, gedung perniagaan, gedung perkantoran dan sebagainya mempunyai ciri khas tersendiri dari fasade bangunannya, yang dapat menarik pengunjung atau tamu untuk datang mengunjunginya karena tertarik terlebih dahulu dengan fasade/ estetika desain tampak mukanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar